Cara Mudah Membatasi Kecepatan internet dengan Router Mikrotik Cinta Teknologi

Tutorial Bagaimana Caranya Membatasi bandwidth atau kecepatan internet dengan menggunakan Router Miktotik Basis Teks atau CLI - Cinta Teknologi
Assalamualaikum .. sobat sobat Cinta Teknologi semua apa kabar ? moga kabarnya baik dan sehat selalu setelah beberapa bulan ini saya Vakum di blogg cinta teknologi ini, dikarenakan saya sedang memajukan blogg saya yang lainnya sampe saya lupa akan blogg yang penuh akan kecintaan saya terhadap teknologi ini :v

Mumpung ada ide + ada waktu senggang buat post di mari jadi yaudah saya manfaatkan saja untuk buat dan berbagi sedikit ilmu jaringan mengenai Tata Cara Membatasi atau me Limit  Bandwith kecepatan koneksi internet dengan menggunakan Router Mikrotik Dengan Perintah CLI (Teks)

Cara Limit Bandwith internet dengan Router Mikrotik

Namun Sebelum ke pembahasan saya akan menjelaskan terlebih dahulu akan manfaat membatasi atau Melimit kecepatan internet dalam sebuah jaringan, Manfaat dari membatasi kecepatan internet ini sendiri bertujuan agar user yang terhubung ke internet tidak saling berebut koneksi yang nantinya berujung kepada down nya koneksi internet.

Nahh maka untuk menghidari perebutan koneksi internet ini saya akan membagikan tips membatasi bandwith internet agar internet / jaringan yang sahabat kelola tidak mudah down.

Ohh iyaa alangkah Baiknya sebelum sahabat membatasi Bandwith internet ini sahabat musti tau dulu kira kira kecepatan internet yang dimiliki sobat itu berapa ? agar nantinya tak terjadi kesalahan saat membatasi koneksi internet di jaringan sobat, untuk cek kecepatan internet sendiri sahabat bisa menggunakan jasa Speedtest dan lainnya untuk lebih jelasnya baca ini :
Cara Mengecek Kecepatan Koneksi Internet dalam sebuah Jaringan

Misalnya kecepatan koneksi Internet yang sahabat miliki adalah 40 Mbps untuk download, dan 20 Mbps untuk upload. Sobat juga memiliki router board dengan 5 port, dan sobat akan mengaturnya port 1 nya disambung ke koneksi internet, port 2-sampe 5 untuk download kcepatannya 10 Mbps dan untuk Upload 5 Mbps.

Langkah selanjutnya sahabat tinggal masuk ke Winbox, lalu buka new terminal dan ketikan :

[admin@MikroTik] > queue simple add name=PORT2 target=ether2 max-limit=5M/10M limit
-at=5M/10M

keterangan :
*name (nama queue nya "bebas")
*target (pilih port mana yang akan di batasi bandwith atau kecepatannya, misal port 2)
*max-limit (5M adalah target upload, dan 10M adalah target download dalam satuan Mbps)
*limit-at (5M adalah target upload, dan 10M adalah target donload dalam satuan Mbps)

Untuk Perintah Port lainnya sahabat bisa gunakan perintah yang sama contohnya :


[admin@MikroTik] > queue simple add name=PORT3 target=ether3 max-limit=5M/10M limit
-at=5M/10M


[admin@MikroTik] > queue simple add name=PORT4 target=ether4 max-limit=5M/10M limit
-at=5M/10M


[admin@MikroTik] > queue simple add name=PORT5 target=ether5 max-limit=5M/10M limit
-at=5M/10M


Bagaimana hayoo cara limit bandwith internet dengan menggunakan Router Board itu mudah bukan ? ohhh iyaa sahabat juga bisa menggunakan trick ini di Router PC lohhhh dan selamay mencoba semoga ilmu yang saya bagikan ini dapat memberikan manfaat kepada sahabat Cinta Teknologi Semua Wassalamualaikum Wr.Wb.

Tag : Cara Limit Bandwith internet dengan Router Mikrotik
Terima kasih telah membaca artikel tentang Cara Mudah Membatasi Kecepatan internet dengan Router Mikrotik Cinta Teknologi di blog KomtekNews jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini diwebbroswer anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.

Artikel terbaru :

Silahkan Isi Komentar Bila Perlu :)
#Dilarang Memberi Komentar Yang Berbau sara/Memancing Keributan
#Dilarang Menyimpan Link Hidup/ Spam
#Jika Ada yang Ingin ditanyakan Langung saja Isi Komentar OK :)

 
-->